Free Music Online
Free Music Online

free music at divine-music.info

Minggu, 16 Maret 2014

Artikel

  Tugas 4

Teori seni Rupa Bukan Sesuatu Hal yang Mutlak



Seni merupakan salah satu sarana yang dapat digunakan untuk mengembangkan daya kreativitas seseorang. Semakin banyak orang yang menemukan ide-ide baru maka kreativitas dalam seni akan semakin berkembang. Semakin berkembangnya ide-ide bau menimbulkan perbedaan pendapat tentang teori-teori seni, termasuk teori seni rupa yang digunakan sebagai bahan ajar. Perbedaan pendapat tentang pengelompokan seni rupa sebagai seni murni dan seni terapan telah membingungkan banyak orang karena terdapat ketidaktetapan jika dilihat dari nilai dang fungsinya. Perbedaan pendapat tentang teori seni rupa perlu diperbaharui agar tidak menjadi rancu.
Seni rupa dapat dikelompokkan menjadi dua yaitu seni rupa murni dan seni rupa terapan. Seni rupa murni merupakan seni yang melihat dari segi keindahan, estetis, dan kepuasan senimannya, sedangkan seni rupa terapan merupakan seni yang mengutamakan nilai guna dan melihat segi praktis digunakan dalam kehidupan sehari-hari, biasanya diproduksi secara masal. 
Penemuan ide-ide baru menyebabkan timbul pertentangan tentang teori lama. Pertentangan bisa hadir akibat perbedaan makna, nilai yang terkait dengan keberadaan karya tersebut. Seni rupa murni yang dulunya hanya dilihat dari segi estetis semata, seiring berkembangnya zaman kini muncul ide baru yang menyebutkan bahwa seni rupa murni dilihat dari segi ekonomis sehingga berdaya jual. Oleh karena itu teori seni rupa perlu diperbaharui agar terdapat kejelasan dalam pengelompokannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar